7 Kreasi Unik Dari Balon Yang Mesti Kamu Coba Meski Sudah Dewasa - Tips Dokter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Kreasi Unik Dari Balon Yang Mesti Kamu Coba Meski Sudah Dewasa

Kreasi unik dari balon sekarang ini memang tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Balon memang identik dengan permainan anak kecil yang bisa ditiup dan dibawa kemanapun kamu mau. Namun ternyata manfaat balon tak cuma itu saja lho.

Jika sebelumnya yang kamu tahu bahwa balon hanya berguna untuk hiburan semata, kini balon bisa menjadi beragam hal yang unik dan menarik. Penasaran seperti apa kreasi unik dari balon tersebut? Yuk simak satu persatu.

1. Kartu Undangan Dari Balon Yang Unik
Undangan unik dari balon
Undangan unik dari balon
Tak hanya memiliki harga yang murah, namun balon juga kaya akan manfaat. Selain untuk hiburan anak-anak, balon juga kini bisa dijadikan kartu undangan yang unik lho. Caranya adalah dengan mencetak atau menyablon informasi seperti tanggal pernikahan yang biasanya di atas kertas kini dicetak di atas permukaan balon. Setelah itu sematkan sebuah kartu kecil dengan nama kamu dan pasangan atau bisa juga menambahkan foto dan gambar pengantin. Tanpa undangan yang mahal, cara ini bakalan membuat para tamu hadir untuk melihat keunikan yang lainnya di pesta pernikahanmu.

2. Lampu Rotan Yang Dibuat Dari Balon
Lampu hias tali rotan dibuat dari balon lho
Lampu hias tali rotan dibuat dari balon lho
Dekorasi rumah yang indah tentu menjadi impian bagi setiap orang. Untuk mewujudkannya, kamu gak perlu mengeluarkan uang dalam jumlah yang banyak. Untuk membuat properti seperti lampu hias misalnya, ternyata bisa kamu buat dari tali rotan yang dibentuk dengan dasar sebuah balon tiup yang harganya sangat murah.

Yang harus dilakukan adalah dengan meniup balon berukuran sedang. Kemudian lapisi dengan lem plamir di seluruh permukaannya biar gak meletus. Jika sudah, tutup setiap bagian permukaannya dengan tali rotan dan setelah selesai tertutupi, barulah kamu bisa meletuskan balon tersebut. Untuk menjadikannya berfungsi sebagai penerangan, masukkan lampu dan kabel lalu ikat dengan kuat. Mudah bukan cara membuat lampu hias tersebut?

3. Properti Pesta Yang Unik Dan Murah Meriah
Dekorasi unik dengan bentuk seperti balon udara
Dekorasi unik dengan bentuk seperti balon udara
Untuk pesta pernikahan, balon juga sangat bisa diandalkan sehingga menciptakan suasana yang unik tanpa harus menguras kantong. Namun jika hanya meniup balon dan membiarkan apa adanya, akan cukup membosankan untuk dilihat. Oleh karena itu biar nampak unik, kamu bisa mengubahnya menjadi balon udara dalam bentuk mini.

Yang disiapkan untuk membuatnya adalah dengan membuat kotak dari kertas karton berwarna cokelat. Masukkan kedalamnya sebuah batu kecil untuk menjadi pemberat agar balon tidak melayang tinggi. Ikat dengan tali dan sambungkan antara balon dengan kotak menggunakan pita Jepang di keempat sisinya. Hiasi juga setiap permukaan balon dengan kertas krep. Unik bukan?

4. Wadah Unik Dari Barang Bekas
Wadah dari kancing bekas dengan media cetakan dari balon
Wadah dari kancing bekas dengan media cetakan dari balon
Kreasi balon memang sangatlah banyak dan salah satunya adalah menjadi media untuk bisa menciptakan benda cantik yang dibuat dari barang bekas. Contohnya seperti wadah cantik yang dibuat dari kumpulan kancing yang sudah tidak terpakai.

Untuk membuatnya, kamu memerlukan balon, kuas dan lem mod podge. Cara membuatnya adalah dengan meniup balon sesuai ukuran wadah atau mangkok yang diinginkan. Setelah itu lapisi setengah permukaannya dengan lem lalu tempelkan kancing bekas dengan rapi. Buat serapi mungkin sehingga tidak ada celah yang nantinya akan membuat lubang pada wadah tersebut. Setelah selesai, diamkan sekitar 2 jam agar lem mengering. Letuskan dengan jarum dan lihat hasilnya. Cantik bukan?

5. Balon Lapisi Botol Selai Untuk Sebuah Minuman Yang Menggoda
Botol selai jadi lebih cantik dengan warna dari balon
Botol selai jadi lebih cantik dengan warna dari balon
Kini selai sudah banyak digunakan oleh para penghuni rumah dan sudah dapat dipastikan bahwa botolnya akan terbuang begitu saja. Nah buat kamu yang ingin memiliki wadah minum yang unik, jangan buang dulu karena dengan ditambahkan balon, botol selaimu bisa menjadi cantik dan menarik.

Caranya adalah dengan memotong balon menjadi dua atau tiga bagian. Selanjutnya masukkan botol selai dan rapikan permukaan balonnya. Sebaiknya akan lebih bagus jika balon potong tersebut bisa memenuhi ¼ dari tinggi botol. Pilih warna yang beragam dan sajikan minuman di dalam botol selai tersebut. Dijamin orang-orang akan tertarik dan menikmati minuman di dalam botol yang cantik.

6. Vas Bunga Dengan Penyangga Dari Balon
Balon bisa jadi penyangga vas bunga yang tinggi
Balon bisa jadi penyangga vas bunga yang tinggi
Balon yang merupakan gaya hidup anak-anak bisa disulap menjadi aksesoris untuk menghiasi rumah. Buat kamu yang memiliki vas bunga yang terlalu tinggi, kamu bisa mengatasinya dengan balon. Caranya coba kamu masukkan balon dalam keadaan terbalik lalu masukkan tangkai bunga didalamnya. Tuangkan air sedikit pada balon tersebut agar bunga tidak cepat layu. Dengan cara itu juga membuat bunga bisa tegak dan tidak tenggelam karena tingginya pot bunga.

7. Balon Tutupi Tempat Bunga Agar Lebih Indah
vas bunga pendek pun bisa cantik dan rapi dengan balon
vas bunga pendek pun bisa cantik dan rapi dengan balon
Terkadang vas bunga yang pendek juga bisa menjadi masalah buatmu untuk memajang bunga kesayanganmu. Solusinya adalah dengan melapisi permukaan vas bunga dengan sebuah balon.
Langkahnya adalah dengan memasukkan botol kedalam balon dan biarkan mulut balon ada dalam botol. Sematkan bunga yang ingin dipajang kedalamnya. Kini vas bunga di mejamu menjadi lebih indah.


Dengan kreasi unik dari balon, kamu tidak lagi berpikir bahwa butuh uang yang banyak untuk bisa mendekorasi ataupun membuat hal yang unik. Selain murah, kamu pun akan disuguhi tantangan untuk membuat kreasi yang lainnya. Yuk coba!